Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

GP Ansor Pragaan Siap Gelar PKD VII: Wujudkan Kader Muda NU yang Siap Mengabdi dan Menginspirasi



 Pragaan – Dalam upaya mencetak kader-kader muda Nahdlatul Ulama (NU) yang militan, berintegritas, dan siap berkhidmat, GP Ansor Pragaan akan kembali menggelar Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) VII. Kegiatan ini akan berlangsung pada 23–25 Mei 2025 bertempat di PP. Nurul Huda – Pakamban Laok. 

Dengan mengangkat tema “Generasi Muda NU; Mengabdi dan Menginspirasi” , PKD VII menjadi ruang pembinaan dan pengkaderan formal yang wajib diikuti oleh setiap calon anggota Ansor. Kegiatan ini tidak hanya membekali peserta dengan wawasan keorganisasian, tetapi juga menanamkan semangat pengabdian dan nilai-nilai ke-NU-an serta kebangsaan.

Sahabat Gus Ain, selaku Wakil Ketua 1 Bidang Kaderisasi, Keorganisasian, dan Kebanseran GP Ansor Pragaan, menegaskan pentingnya PKD dalam proses pengkaderan.

PKD bukan sekadar pelatihan, tapi langkah awal membentuk karakter dan komitmen seorang kader. Mari bersama-sama membangun masa depan NU dengan semangat juang, loyalitas, dan integritas. Generasi muda hari ini adalah pemimpin peradaban esok. Jangan ragu untuk mengambil peran, karena Ansor adalah rumahmu untuk berproses dan mengabdi,” ujar Gus Ain.

Pendaftaran PKD VII dibuka hingga 22 Mei 2025 , dengan biaya infaq sebesar Rp25.000 untuk peserta internal dan Rp30.000 untuk eksternal. Peserta juga akan mendapatkan berbagai fasilitas seperti materi pelatihan, konsumsi, sertifikat, dan perlengkapan lainnya.

Bagi pemuda yang tertarik mengikuti PKD ini, dapat menghubungi Sahabat Ainul Yaqin di nomor +62 878-5023-1642 atau mengisi formulir pendaftaran secara daring melalui tautan: https://s.id/FormulirPKDVII

Mari bergabung bersama Ansor! Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari barisan kader muda NU yang siap mengabdi dan menginspirasi.

Posting Komentar untuk "GP Ansor Pragaan Siap Gelar PKD VII: Wujudkan Kader Muda NU yang Siap Mengabdi dan Menginspirasi"